Praktek Lapangan IPBA at Tanjung Bayang

Desember 18, 2012 0 Comments

Nhingz, BLOG—Praktek lapangan kedua yaitu di Tanjung Bayang.  Tanjung Bayang adalah salah satu pantai yang lumayan terkenal di daerah Makassar. Letaknya agak jauh dari perkotaan sehingga untuk sampai ketempat itu kami harus manaiki Bis. Kami berangkat  jam 15 PM, Sekitar 30 menit kemudian, akhirnya kamipun sampai di pantai itu.
Photo saat nyampe
Photo selanjutnya
Sampai ditempat itu seperti biasanya dokumentasi dengan take beberapa picture. Kemudian kami melaksanakan sholah Ashar berjamaah di Masjid dekat pantai itu. Setelah itu, kami kembali berkumpul dan menerima beberapa materi antara lain tentang Feed Compas Mapping, bagaimana mengukur garis pantai, dan teori pasang surut. Oh yah setelah menerima materi kami disuruh langsung untuk terjun ke lapangan (praktek).
Untuk materi pertama dan kedua segera dipraktekkan sekitar jam 16.30 P.M-lah dan selesainya ketika adzan magrib berkumandang. Kemudian kami bergegas untuk melaksanakan sholat serta menantikan sholat Isya.
Next- Sekitar jam 20 P.M kami kembali berkumpul mendengar penambahan materi pasang surut dan instruksi2 dari coordinator masing-masing. Untuk praktek yang ini lumayan menantang dan asyik, soalnya kami untuk setiap group di anjurkan untuk masuk ke dalam laut. Tapi nggak perlu khawatir lho karena untuk teman-teman yang nggak bisa renang disediakan ban lhooo…. Oh ya tepat jam 21.00 P.M kelompokku akan segera mengambil data. Kelompokku terdiri dari 8 orang, 4 cowok dan 4 cewek. So untuk mengambil data kami berpasangan, yang cewek duduk di atas ban dan yang cowok berenang sambil mendorong ban tadi. Yang ceweknya Eηαk彡 Hehehehe.
Ban pertama aku untuk menulis data puncak, ban kedua untuk menulis data lembah dan ban lainnya berfungsi untuk menyenter. Setelah kembali kepinggir, kami langsung mengumpulkan data yang diperoleh. Setelah kelompokku selesai, dilanjutkan lagi dengan kelompok lainnya hingga jam 01.12 A.M.
Oh ya ketika itu, aku tidak langsung kembali ke penginapan. Cause nonton dulu kelompok lain yang mengambil data, tak lama kemudian beberapa teman mengajak aku berenang. Yah udah berhubung dah lama nggak renang, segera ikut. Teman yang menemani aku renang saat itu yaitu Phute, Rosni, Indhy, Zakiah, dan Diana. Ketika itu kami sempat main beberapa game, salah satunya mengajukan beberapa pertanyaan dan harus dijawab dengan jujur. Game itu lumayan seru dan berlangsung cukup lama hingga teman yang Edha datang mengacaukan game itu, dan kamipun mengakhiri game supaya nanti  nggak didengar sama orang luar. ( •̃͡-̮•̃͡)( •̃͡-̮•̃͡) … hέhέhέhέ … ( •̃͡-̮•̃͡)( •̃͡-̮•̃͡)
Sekitar jam 01.12 A.M, pengambilan data untuk teori pasang surut berakhir dan kami kembali kepeginapan dalam keadaan basah kuyup. Wc yang ada ditempat penginapan ada dua, sehingga kami harus antri beberapa jam. Sekitar jam 2.12 A.M aku mengganti pakaianku, dan ingin beristrahat. Ketika naik ketepat penginapan, tak tempat yang didapat, sehingga aku bersama Inha, dan Rosni sepakat untuk jalan-jalan ketempat penginapannya anak-anak Taekwondo, karena ada salah satu teman yang panitia disitu namanya Phuspa. Sesampai ditempat itu lumayan seru, karena secara langsung aku nonton pengkaderan anak Taekwondo, meskipun nggak berlangsung lama sih, soalnya aku langsung ketiduran.
Adzan Subuh berkumandang aku terbangun dan mengajak Inha dengan Rosni untuk segera kembali ketempat penginapan serta melaksanakan sholat dzuhur berjamaah. 
Suasana pagi hari di Tanjung Bayang
Sekitar jam 6.12 A.M kami kembali menerima materi lagi masih berkaitan dengan garis pantai yang sempat terpending kemarin, sekaligus dosen mempertegas supaya setiap aktifitas kelompok yang dilakukan harus didokumentasi. Setelah itu, kami melaksanakan sesuai perintah dosen tersebut.
Berikut hal dokumentasi dari kelompokku, Kelompok 2.
Kelompok 2

Mengukur Langkah

Shotting Objek dengan Menggunakan Kompas
Setelah semua praktek selesai kami langsung kembali untuk berenang….
Dan sekitar jam 11-lah kami pulang.

Nhingzhdt

Saya adalah seorang individu yang sedang berusaha mengejar tujuan untuk menjadi sukses, dan berharap hal itu segera terealisasi. Aktivitas saya sehari-hari sebagai seorang guru mata pelajaran IPA, saya mempunyai dedikasi tinggi terhadap dunia pendidikan dan semoga menjadi teladan bagi murid saya.

0 comments: